Kamis, 29 November 2012

Bekerjalah dengan Jujur, PNS!

0 komentar
[imagetag]


JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan harapan rakyat kepada pemerintah sangat tinggi.
Karena itu, ia meminta segenap anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) yang memperingati Hari
Ulang Tahunnya yang ke-41, Kamis (29/11) ini untuk tidak mengecewakan rakyat.

"Jangan kecewakan rakyat, bekerjalah dengan jujur, beriktiarlah dengan penuh disiplin serta dengan penuh rasa
tanggung jawab untuk berbuat yang terbaik. Jadikanlah pelaksanaan tugas dan pengabdian saudara sebagai
bagian dari ibadah kepada Tuhan Yang Maha Kuasa," pinta Presiden dalam sambutan tertulis yang dibacakan
Sekretaris Kabinet Dipo Alam saat menjadi Irup HUT Korpri ke-41 di halaman Sekretariat Negara, Jakarta, seperti dikutip setkab.go.id, Kamis (29/11).

Presiden menegaskan kepada segenap anggota Korpri di seluruh Tanah Air sudah saatnya mereka meningkatkan
komitmen pelayanan publik yang terbaik, pelayanan publik yang betul-betul merupakan wujud dari nilai-nilai tata
pemerintahan yang baik, adil dan berimbang, terlebih di tengah semakin meningkatnya anggaran negara baik di
pusat maupun di daerah.

"Hindarkan dengan tegas terjadinya tindakan korupsi oleh aparatur-aparatur pemerintah karena pada hakikatnya
esensi dari reformasi birokrasi adalah memberikan pelayanan terbaik kepada rakyat, dengan mengunakan
anggaran negara secara transparan, akuntabel, serta efektif dan efisien," tegas Presiden.




Sumber : Bekerjalah dengan Jujur, PNS!

Leave a Reply